Promotional Graphic
Karakter-karakter utama
Dari kiri ke kanan: Karen Kujo (Inggris), Oomiya Shinobu (Jepang), Alice Cartelet (Inggris), Komichi Aya (Jepang), dan Inokuma Yoko (Jepang)
Anime ini adalah adopsi dari Manga dengan judul yang sama dan digambar oleh Yui Hara dan diproduksi oleh Manga Time Kirara, dan animenya diproduksi oleh Studio Gokumi dan diproduseri oleh Tensho-san. Hingga tulisan ini ditulis, setidaknya telah 2 episode mengudara di AT-X.
Anime ini diisi suranya oleh: Asuka Nishi, Manami Tanaka, Risa Taneda, Yumi Uchiyama, dan Nao Toyama. Dan mereka disebut sebagai grup penyanyi Rhodanthe*
Rhodanthe* sedang mempromosikan anime Kiniro Mosaic di Anime Content Expo 2013 JEPANG
Dari kiri ke kanan: Asuka Nishi, Manami Tanaka, Risa Taneda, Yumi Uchiyama dan Nao Toyama.
1ST STORY - EPISODE
Cerita ini dimulai ketika Shinobu (diperankan oleh Asuka Nishi) berlibur menuju ke rumah saudaranya yang berada di Inggris. Perjalanan dari Jepang menuju Inggris ditempuh menggunakan Pesawat dan kereta api, semua perjalanan iya tempuh sendirian. Sesampainya di rumah saudaranya dia bertemu dengan anak kecil sebayanya, tak lain adalah sepupunya sendiri bernama Alice Cartelet (diperankan oleh Manami Tanaka).Kelucuan mereka pun dimulai dari sini, Alice yang tidak tahu bahasa Jepang beigtu pula dengan Shinobu yang tidak tahu bahasa Inggris membuat mereka putus komunikasi untuk beberapa saat. Karena tidak adanya komunikasi, kesalah pahaman pun terjadi kepada Alice yang mengaku takut dan malu dengan Shino. Bahkan Alice sempat menyamakan Shino dengan boneka kayu yang dimilikinya.
Namun mereka mulai saling memahami, dan mereka menjadi sangat akrab, walaupun Alice hanya tahu Konnichiwa (Halo, atau selamat siang) dan Shino sendiri hanya tahu Hallo! tapi keduanya dapat saling memahami menggunakan bahasa tubuh.
Setelah Shinobu beranjak besar (15 tahun) dia menjadi gadis yang cantik dan indah, namun sifat Loading nya tidak mau hilang. Dia mendapat surat dari Alice saat pertama masuk SMA, namun sayang sekali, Shino tidak dapat membaca surat tersebut karena ditulis dalam bahasa Inggris. ^_^
Saat berangkat sekolah, dia biasanya berjumpa dengan teman sebayanya Inokuma Yoko (diperankan oleh Yumi Uchiyama) dan Komichi Aya (diperankan oleh Risa Taneda). Nah, sesampainya disekolah, Yoko dan Aya bertemu dengan seorang gadis berambut pirang yang mereka belum kenal, dia sebenarnya adalah Alice, dia menanyakan Shinobu dengan menunjukan boneka kayu yang dimilikinya. Namun, Alice keburu dipanggil oleh Karasuma-sensei (diperankan oleh Satomi Satou).
Nah barulah didalam kelas Shinobu bertemu dengan Alice, namun Alice kini bisa berbahasa Jepang, dia telah belajar banyak hal tentang Jepang! Sasuga... ^_^
OPENING AND ENDING THEME SONG
Opening dan Ending song sendri dibawakan oleh Rhodanthe* yang terdiri dari Asuka Nishi, Manami Tanaka, Risa Taneda, Yumi Uchiyama, dan Nao Toyama.Opening Theme - Jumping!
Ending Theme - Your Voice
LINK
Official Website:http://www.kinmosa.com
Twitter:
@Kinmosa_Anime
Unofficial Facebook Account (Fans): https://www.facebook.com/kiniro.mosaic.anime
Rumah Alice yang sebenernya diambil dari lokasi asli rumah tinggal seperti villa di Inggris
Caron Cooper at Fosse Farm House B&B, Castle Combe, Wiltshire
Reverensi:
http://www.kinmosa.com
http://www.jvcmusic.co.jp/flyingdog/-/Information2/Z0379.html?article=news10#news10
@Kinmosa_Anime
http://tenshohp.web.fc2.com/
http://www.dokidokivisual.com/
©原悠衣・芳文社/きんいろモザイク製作委員会 ©原悠衣/芳文社
Post a Comment